brat ipoh :D

Latest News

Aceh Anggarkan Dana Gampong Rp 451,5 Miliar

img:seputaraceh 
Pemerintah Aceh mengalokasikan dana untuk gampong atau desa di provinsi itu pada tahun anggaran 2013 mencapai Rp451,5 miliar.
"Alokasi dana ini merupakan program Bantuan Keuangan Pemakmue Gampong atau BKPG. Jumlahnya mencapai Rp451,5 miliar," kata Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Provinsi Aceh Zulkifli Hasan di Banda Aceh, Sabtu.
Ia mengatakan, dana BKPG tersebut disalurkan kepada 6.464 gampong yang tersebar di 289 kecamatan di 23 kabupaten/kota di provinsi ujung barat Pulau Sumatra tersebut.
Masing-masing gampong, kata dia, mendapat kucuran dana sebesar Rp70 juta. Sebesar Rp50 juta di antaranya bersumber dari APBA 2013 murni. Sisanya, Rp20 juta akan dialokasikan dalam APBA Perubahan 2013.
"Dana ini dialokasikan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat serta meningkatkan kemandirian masyarakat gampong dalam mengelola pembangunan," kata dia.
Selain anggaran dari Pemerintah Aceh, kata dia, pemerintah pusat juga mengalokasikan dana Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perdesaan mencapai Rp426,7 miliar.
Dana BLM PNPM Mandiri Perdesaan tahun anggaran 2013 tersebut disalurkan kepada masyarakat di 255 kecamatan yang tersebar di 18 kabupaten di Provinsi Aceh.
"Anggaran yang cukup besar ini harus dikelola maksimal, sehingga memberi dampak bagi peningkatan pembangunan dan ekonomi masyarakat," ungkap Zulkifli Hasan.
Sementara itu, Direktur Jenderal Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kementerian Dalam Negeri Tarmizi A Karim mengajak semua pihak mengawasi penggunaan dana tersebut.
"Pengawasan penggunaan dana BKPG maupun PNPM tersebut harus diperketat, sehingga benar-benar memberi manfaat untuk pembangunan dan perekonomian masyarakat," kata dia.
Menurut dia, adanya manfaat maksimal yang dirasakan dalam alokasi dana BKPG dan PNPM akan melahirkan kepercayaan masyarakat terhadap program-program pemerintah.
Selain itu, kata dia, pelaksanaan program BKPG dan PNPM Mandiri Perdesaan tersebut harus mengedepankan pembangunan berbasis masyarakat. Jadi, masyarakat harus dilibatkan mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan.
"Dana yang cukup besar ini harus menghasilkan manfaat yang besar bagi masyarakat, sehingga upaya pemerintah mewujudkan kesejahteraan rakyat bisa tercapai," kata Tarmizi A Karim.
no image
  • Open ID Comments
  • Facebook Comments
Top