Ilustrasi - Setiap tahun "Israel" menangkap 3000 anak-anak Palestina |
Al-QUDS Kabereh.com – Laporan lembaga HAM menegaskan bahwa pasukan penjajah zionis “Israel” setiap tahun menangkap antara 2000 sampai 3000 anak-anak Palestina.
Sekitar 400 diantara berusia antara 12 sampai 15 tahun, seperti dikutip oleh Al-Jazeera.
Laporan yang dirilis oleh Euro-MidObserverfor Human Rights tersebut dan diperoleh oleh Al-Jazeera memuat puluhan kesaksian anak-anak Palestina yang ditangkap selama bulan-bulan pertama tahun 2014. Kesaksian-kesaksian tersebut didokumentasikan dalam bentuk video.
Data-data internasional yang dijadikan landasan oleh laporan tersebut menyebutkan bahwa lebih dari 75 persen anak-anak Palestina yang ditangkap oleh pasukan zionis “Israel” mendapatkan siksaan fisik dan sebanyak 25 persen mereka diajukan ke pengadilan militer “israel”.
Laporan juga menyebutkan bahwa 95 persen anak-anak Palestina tersebut dipaksa oleh tentara “israel” untuk mengakui kejahatan yang tidak mereka kerjakan. Sebanyak 20 persen diantara mereka dijebloskan dalam sel sendirian antara 10 sampai 30 hari.
Euro-MidObserverfor Human Rights menyatakan bahwa laporan mereka menunjukkan pelanggaran berat yang dilakukan tentara “Israel” sejak proses penangkapan, penahanan dan interogasi, hingga pengadilan.
muhib al majdi/arrahmah